Cara Cepat dan Mudah Memotong Rantai Transmisi

 Cara Cepat dan Mudah Memotong Rantai Transmisi

Cara Cepat dan Mudah Memotong Rantai Transmisi


Halo temen temen, kali ini inicaraku ingin memberikan trik bagaimana memotong Rantai Rantai transmisi dengan mudah dan cepat hanya menggunakan 2 alat. 


Rantai transmisi atau sering disebut rantai roda gigi ini sering kita jumpai pada kendaraan bermotor, sepeda, dan juga pabrik yang menggunakannya. 


Beberapa Macam Rantai Transmisi


Ada beberapa macam rantai roda gigi ini yang di lihat dari Line nya. Untuk kendaraan menggunakan 1 line yang terpasang pada gigi tarik. Ada juga untuk yang terpasang di dalam mesin dengan ukuran dan bentuk yang berbeda. 


Untuk yang di gunakan pada pabrik menggunakan Line 1, 2, dan 3. Untuk kegunaannya tergantung pada Gear atau roda gigi yang terpasang. 


Pemasangan


Perhatikan pada gear jika ingin menganti atau juga memasang rantai. Posisi kedua gear depan dan belakang harus benar benar lurus supaya rantai tidak mudah putus dan Aus. 


setelah terpasang perlu di cek kembali untuk kekecangan rantai. Saya sarankan untuk beri sedikit kelonggaran untuk kekecangan rantai. Jika rantai terlalu kencang makan rantai bisa cepat putus. 


Perawatan


Perlu diperhatikan, rantai jangan sampai kering dan harus dikasih pelumas supaya rantai awet dan tidak mudah putus dan aus. 


Cara Cepat dan Mudah Memotong Rantai Transmisi


Disini saya akan berikan cara paling mudah untuk memotong rantai hanya menggunakan 2 alat saja.... Siap kan peralatan nya yaitu palu dan drip ( besi runcing). 


Drip ini bisa kalian buat sendiri pakai besi bekas. Saya sarankan untuk menggunakan besi bekas mata bor. Besi ini sangan kuat jika di pukul pukul tidak akan mudah tidak atau patah. 


Untuk memotong nya letak kan rantai pada bos isi yang datar dan di beri ganjal pada bagian yang ini  dipotong. Pukul terlebih dahulu kedua mata rantai supaya terlepas dari sambungannya. Gunakan drip untuk melepaskan kedua besi rantai supaya bisa keluar dari selongsong. 


Untuk memotong rantai yang menggunakan line 3, langsung saja dipukul kedua mata rantai tersebut tanpa melepas rantai dari gear nya. Lakukan cara yang sama seperti di atas. Ini akan lebih mudah dan cepat. 


Nah, begitu lah Cara Cepat dan Mudah Memotong Rantai Transmisi, gampangkan temen temen dengan cara diatas bisa kalian coba dan praktekan sendiri. 


Terimakasih buat temen temen yang sudah membaca artikel ini dan jangan lupa mampir terus untuk ngintip di setiap saya upload cara cara terbaru. 


Cara Mudah Membuat Elbow Ducting

 

Cara Mudah Membuat Elbow Ducting

Halo sahabat inicaraku...pastinya kalian dalam keadaan baik baik saja dan selalu dalam lindungan Allah SWT. 


Nah ok, pada kali ini kita akan membahas tentang bagaimana cara mudah membuat elbow ducting yang ada dalam pabrik buah kelapa sawit.


Elbow ini biasa di gunakan pada elbow LTDS, DISTONER, TRANSFER KERNEL, TRANSFER CANGKANG dan FIBER CYCLONE. 


Elbow ini bentuknya melengkung 1/4 lingkaran atau 90 derajat. Ada juga yang 45 derajat. Tergantung kebutuhan. Dan mempunyai body petak. 


Elbow ini sangat lah mudah di buat tanpa harus pakai rumus perkalian, pembagian, pengurangan, dan penjumlahan. Hanya mengunakan jangka dan ukuran saja. 


Lain seperti membuat elbow bulat, yang ini menggunakan cara yang agak panjang. Maka dari itu penulis akan menunjukan ke kalian cara buat yang paling mudah. Nah sekarang ikuti cara berikut. 


Cara Mudah membuat Elbow ducting


Perhatikan gambar di atas!!!. 

Jika elbow yang sebelumnya sudah di pasang dan kita ingin mengantinya makan hal yang penting hanyalah ukur tinggi dan lebarnya. 


Jika sudah, buat lah jangka sesuai dengan ukuran tinggi elbow tersebut. Ukur plate dan tandai terlebih dahulu sebelum di potong. 


Buat garis lurus keatas dan mendatar. Ingat, harus pakai penggaris dan siku. Tandai tingginya, misal 1000mm kalian tandai menggunakan drip supaya tidak hilang. Lalu tarik jangka secara memutar. Beserta lebar elbownya... Leba 200mm.


Jika kita mau buat elbow yang belum terpasang makan langsung saya ukur tinggi dan lebar sesuai kebutuhan. 


Nah,, mudahkan.. Cara mudah membuat elbow ducting??? 

Coba kalian praktekkan,!! Mudah mudahan kalian bisa berhasil membuatnya. 

Selamat mencoba.... 

Cara Gampang Dan Mudah Menganti Baket Fruite Elevator

Cara Gampang Dan Mudah Menganti Baket Fruite Elevator

 Halo gaes,, selamat datang kembali di blog ini caraku. Kali ini saya akan berbagi pengalaman tentang pergantian baket elevator dengan mudah dan tanpa potong rantai. 


Fruite Elevator adalah mesin penghantar brondolan buah sawit yang sudah di rebus dari bottom cross menuju tanki digester. 


Sering saya jumpai fruite elevator ini menggunakan baket dan juga ada yang menggunakan scraper. Tapi intinya sama saja. 


Nah, disini saya akan kasih sedikit cara menganti baket fruite elevator dengan mudah. 


Cara Gampang Dan Mudah Menganti Baket Fruite Elevator


Apabila baket anjlok keluar dari real ini biasanya agak sulit untuk pengerjaannya. Soalnya kita harus melepaskan keluar dari relnya. Yang paling gampang ialah jika baket yang ingin kita ganti hanya sobek atau penyet. 


Untuk pengerjaan, lepaskan ke 4 baut yang mengikat baket dengan rantai. Tarik sebelah sisi saja dan sedangkan yang sebelahnya harus di dorong masuk kedalam. Lepaskan dari lobang baut sebelah kanan dulu kemudian tarik jaketnya. 


Ganti baket baru dan di padang sesuai dengan standarnya... 


Nah gampang kan gaes.... Mungkin ini yang bisa saya bagikan dengan singkat. 

Mudah mudahan bisa bermanfaat.. Terima kasih

Cara Simple Dan Mudah Membuat Transisi / Bakul

Transisi



Halo sobat apa kabar semuanya?? Pastinya kalian dalam keadaan baik baik saja. 
Ok pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara simple Membuat transisi atau sering disebut juga dengan nama Bakul. 

Transisi ini mempunyai 2 bagian penghubung yang mana bagian atas berdiameter bulat dan bagian bawah dengan diameter petak ataupun sebaliknya dengan ukuran yang berbeda, ada juga dengan ukuran yang sama. 

Mungkin ini sering kalian lihat di setiap perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan pabrik kelapa sawit. Dan ada juga selain pabrik kelapa sawit yang menggunakan transisi ini. 

Sebagian mungkin ada yang belum tau bagaimana cara membuat transisi ini. Sebenarnya sangat mudah jika kita sudah paham dengan rumus dan cara membuatnya. 

Perhatikan cara nya dibawah ini 

Cara Simple Dan Mudah Membuat Transisi / Bakul

Seperti biasa sebelum melakukan pekerjaan yang berhubungan benda keras dan tahan kita harus menggunakan perlengkapan safety dan alat pelindung diri ( APD)  seperti dibawah ini. 

APD
Helem, kaca mata, masker, baju lengan panjang, sarung tangan, dan sepatu safety. 

Dan juga persiapkan perlengkapkan dan peralatannya. 
Meteran, kapur besi, jangka, gerinda, blender ( cutting torch ), mesin rool, mesin las, kawat las dan palu, plat sesuai ukuran yang ingin dibuat.

Kta akan buat transisi / bakul dengan diameter lingkaran 40mm, diameter kotak 100mm, dan tinggi 50mm.

Buat garis tegak lurus di tengah plat yang sudah kalian siap kan. Garis lagi secara horizontal panjang 100mm, tinggi 50mm dan garis bagian bawah untuk diameter lingkaran 40mm.

Tarik dari ujung garis 100mm sampai bertemu garis tengah sejajar dengan garis diameter lingkaran hingga membentuk segitiga ( untuk menentukan garis sumbu).

Tarik garis menggunakan jangka dari titik sumbu ke titik ujung garis 100mm. Tarik lagi dari dari titik sumbu ke titik ujung garis 40 mm. Hingga keduanya membentuk lingkaran seperti gambar diatas. 

Kemudian di diameter 100mm, tarik lagi 100 kekanan dan 100 kekiri. Setelah itu tambah lagi 50 kekanan dan 50 kekiri. 

Kenapa 50? Karena setengahnya dari 100 yang nantinya akan di join dari yang 50 ke 50...ok paham ya.. 

Tarik dari titik 50kanan dan kiri sampe ke titik sumbu. Setelah terbentuk mana garis yang akan di potong. 
Untuk lebih jelasnya lagi coba perhatikan gambar di atas dengan teliti. 

Ok gaes sampe disini dulu pertemuan kita hari ini dan jangan bosan mampir lagi ya... Terima kasih dan salam sukses. 

Rangkaian Switch Automatic Mesin kompresor

Rangkaian Switch Automatic Mesin kompresor
Rangkaian Switch Automatic Mesin kompresor

Rangkaian ini bisa digunakan untuk mesin angin atau sering disebut juga dengan mesin kompresor, pompa air dan masih ad mesin mesin yang lainnya. 

Ini disebut juga dengan Switch Automatic. Karena rangkaian tersebut bisa bekerja sendiri apa bila tekanan atau isi angin di kompresor sudah berkurang

Pada kesempatan kali ini inicaraku ingin membuat tutorial cara pemasangan atau merakit komponen Switch Automatic

Cara Merakit Switch Automatic mesin kompresor

yang perlu kalian siapkan untuk merangkai komponen ini alatnya sebagai berikut.

Disini saya menggunakan produk Schneider.
* Magnet contactor 25A 1pcs
* overload 5 - 10 A
* MCB c60
* kabel elektronik. Untuk merangkai magnet contactor dengan overload. 
* kabel tunggal untuk jalur arus listrik
* Switch

- Magnet Contactor mempunyai 12 soket dengan fungsinya masing masing.
L1, L2, L3 untuk masuknya api 3 phase. ( R. S. T )  dari sumber arus.
T1, T2, T3 untuk soket overload.

Magnet contactor

Soket depan bagian atas
NO, NC, A1.
Soket depan bagian bawah
NO, NC, A2

Soket NO bagian atas dipasang atau jumper ke soket NO bagian bawah dan di jumper lagi ke soket A2
A1 Saya pasangkan untuk Netral

Overload

Overload mempunyai 4 soket NO, NO. NC, NC. dan 3 kabel api ( R. S. T)
Setelah itu pasang overload tepat di magnet contactor seperti pada gambar diatas. Ke-3 kabel api di hubungkan ke magnet contactor T1. T2. T3 dan pastikan baut terpasang dengan kencang supaya tidak terjadi shot.

Jumper dari Magnet contactor NO ke overload NO. Kemudian jamper ke empat lobang soket NO, NO. NC, NC menggunakan kabel. 

Setelah terpasang magnet contactor dengan overload pasang MCB C60. Di MCB punya 2 lobang soket On Dan Off. Lobang on sambungkan ke arus listrik dan Off sambungkan ke Switch Automatic on lalu off sambungkan ke Overload NC.

Pasang Switch Automatic di tabung kompresor. Setelah semuanya terpasang dengan benar silahkan cek sekali lagi siapa tau ada yang salah pemasangannya. Cek juga untuk oli dipiston dan pastikan jangan sampai kosong. 

Konek kabel motoran U, V, W ke overload T1, T2, T3. 
Coba kalian hidupkan kompresor nya dengan menekan Switch pada MCB. Jika pemasangan nya benar maka magnet contactor akan bekerja. Dan Kompresor pun akan hidup bila angin kosong. 

Atur tekanan angin pada Switch Automatic yang terpasang pada kompresor tepat di angka 7. Kenapa?, jika jarum ampera sudah menyentuh angka 7 menandakan angin sudah terisi dan otomatis motoran akan stop. 

Atur juga batas angin di angka 4. Kenapa?, jika jarum ampera sudah menyentuh angka 4 menandakan angin sudah berkurang dan secara otomatis motoran akan berjalan lagi. 

Ini lah rangkaian Switch Automatic mesin kompresor. Silahkan kalian praktekkan sesuai cara diatas. Mudah mudahan berhasil. 




Cara Membuat Alat Tambal Ban Dari Besi Bekas

Cara Membuat Alat Tambal Ban Dari Besi Bekas
Cara Membuat Alat Tambal Ban Dari Besi Bekas
Halo sobat inicaraku apa kabar semuanya.?  Pastinya kalian dalam keadaan baik baik saja dan senantiasa dalam lindungan Allah SWT. Mohon maaf banget ni inicaraku udah lama ngak posting dikarenakan sedang sibuk.. Hehe.. Biasa,, ngerjain kerjaan PR.

Oya pada kesempatan kali ini saya akan membuat tutorial bagaimana cara membuat alat tambal ban dari besi bekas. Sebenarnya enak banget ni sob, tapi mudah mudahan tema ini sangat bermanfaat untuk yang belum pernah membuatnya. 

Cara Membuat Alat Tambal Ban Dari Besi Bekas

Langsung aja sob kita cek ke TKP. 
Pertama kalian siapkan peralatannya dulu seperti : alat pemotong besi ( blender, cutting well) , mesin las, kawat las, cup las, meteran, siku meter, jangka dan kapur. 

Benda kerjanya pipa ( saya rekomendasikan pakai pipa ukuran 4" ). Baut panjang sekitar 40cm atau baut 1" Lengkap dengan murnya. Plat ukuran 3mm, besi siku ukuran 50mm x panjang secukupnya. 

Cara kerjanya

Potong pipa dengan panjang 110mm, 
Potong plat berbentuk lingkaran sesuai dengan diameter pipa yang digunakan sebanyak 2 plat. Potong besi siku dengan kemiringan 45 derajat sebanyak 2 batang yang satu 60mm dan satu lagi panjangnya setengah dari diameter pipa. 

Tempelkan / tutup lobang pipa tadi dengan plat yang sudah dipotong. Las full jangan sampai ada yang bocor agar tidak terbakar pada saat memanasi benda / Ban yang ingin di tambal. Gabung kan kedua potongan siku tadi hingga membentuk huruf L atau sudut 90 derajat kemudian las siku tersebut. 

Setelah itu tempelkan besi siku dengan pipa yang sudah dirangkai sebelumnya. Ingat pengelasan harus kuat supaya tidak patah pada saat digunakan. Pasang dan las mur baut di ujung besi siku tepat dengan posisi ditengah lingkaran atau diameter pipa. 

Terakhir pasang baut nya dan jangan lupa di kasih pegangan atau setang supaya mudah untuk mengunci. Buatkan untuk tempat bahan bakarnya. Setelah itu tambal ban siap digunakan. 

Demikianlah tadi saya jelaskan dengan singkat tutorial bagaimana cara membuat alat tambal ban dari besi bekas . Semoga artikel ini bisa bermanfaat buat temen temen yang membutuhkan nya. Terimakasih.. .